Senin, 20 November 2017


Raja News - Hampir setiap hari wilayah Indonesia diguncang gempabumi. Memang, Indonesia rawan gempa, baik yang bersumber dari jalur pertemuan lempeng tektonik maupun dari jalur sesar di daratan.

BMKG telah melaporkan kejadian gempa 5,3 SR dengan pusat gempa di laut pada kedalaman 15 kilometer di 52 kilometer barat laut Nias Utara Provinsi Sumatera Utara pada Selasa (21/11/2017) pukul 06:41 WIB. Gempa tidak berpotensi tsunami.

Posko BNPB telah mengkonfirmasi dampak gempa ke BPBD Kabupaten Nias Utara. Gempa dirasakan lemah selama 3–4  detik di Kabupaten Nias Utara. "Gempa dirasakan lemah selama 1–2 detik di Kabupaten Nias Barat dan gempa tidak dirasakan di Kota Gunung Sitoli.

Aktivitas masyarakat normal. Tidak ada kerusakan dari dampak gempa," ujar Kepala Pusat Data Informasi dan Humas BNPB Sutopo Purwo Nugroho.

0 komentar:

Posting Komentar